KEMENAG PONTIANAK

KANTOR KEMENTERIAN AGAMA KOTA PONTIANAK, JL. ZAINUDDIN NO.4 KOTA PONTIANAK

KASUBBAG T.U H.ABDULBAR,S.Ag BERKOORDINASI KE BIRO ORTALA KEMENAG PUSAT

بِسْمِ اللهِ الرَّحْمنِ الرَّحِيمِ



Dalam rangka mengakomodir aspirasi masyarakat meningkatkan pelayanan pencatatan nikah dan pendidikan di madrasah, maka Kantor Kementerian Agama Kota Pontianak pada akhir tahun 2013 ini melalui Kepala Subbag Tata Usaha H. Abdulbar,S.Ag melakukan koordinasi ke Biro Ortala Kementerian Agama RI . Pada hari selasa tanggal 10 Desember 2013 didampingi staf pelaksana Ortala/Kepegawaian Kanwil Kementerian Agama Prov. Kalimantan Barat  , H. Abdulbar ,S.Ag melakukan kegiatan pertemuan dengan Biro Ortala Pusat yang diwakili oleh Lukmanul Hakim,S.Ag,M.Pd. Dalam pertemuan tersebut Lukmanul Hakim,S.Ag,M.Pd menjelaskan Penegerian Madrasah dan Penambahan KUA baru masih dalam proses, terutama regulasi berkaitan dengan kriteria-kriteria penambahan struktur tersebut yang informasinya awal Januari 2014 akan dibahas di Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Menpan dan RB). Pada kesempatan tersebut H. Abdulbar,S.Ag menyerahkan kembali berkas usulan Penegerian MIN Saigon Kecamatan Pontianak Timur dan Kantor Urusan Agama Kecamatan Pontianak Tenggara, dengan rasa optomis semoga terwujud demi pelayanan masyarakat di Kota Ponjtianak Kalimantan Barat.







0 Response to "KASUBBAG T.U H.ABDULBAR,S.Ag BERKOORDINASI KE BIRO ORTALA KEMENAG PUSAT "

Posting Komentar