KEMENAG PONTIANAK

KANTOR KEMENTERIAN AGAMA KOTA PONTIANAK, JL. ZAINUDDIN NO.4 KOTA PONTIANAK

MARI MEMAHAMI DAN MENGAMALKAN AL-QUR’AN

بِسْمِ اللهِ الرَّحْمنِ الرَّحِيمِ





Wali Kota Pontianak H. Sutarmidji,S.H,M.Hum pada hari ini , kamis (6/10) membuka acara saresehan bertemakan “ Pengkajian, Pemahaman, Penghayatan dan Pengamalan Al-Qur’an sebagai Pedoman Hidup Umat Islam”. yang digelar Lembaga Pengembangan Tilawatil Qur’an (LPTQ) Kota Pontianak di Aula Sultan Syarif Abdurrahman dalam rangka memperingati hari jadi Kota Pontianak yang ke – 245 tahun 2016 .

Diawal sambutan dan arahannya, H. Sutarmidji,S.H,M.Hum , karena melihat peserta yang hadir lebih banyak kaum ibu-ibu dibandingkan dengan kaum bapak-bapak, dalam nuansa canda tapi serius kemudian ia menyampaikan agar kaum ibu-ibu perlu lebih banyak di berikan pemahaman tentang ajaran islam yang termaktub dalam Al-Quran dan sunnah rasulullah S.A.W . Hal ini terkait dengan peringatan yang disampaikan oleh rasulullah S.A.W kepada kaum wanita karena saat Nabi Muhammad di Isra’Mi’rajkan, Nabi diperlihatkan neraka, yang mana sebagian besar penghuni neraka adalah kaum wanita. Mendengar penuturan yang benuasa canda tapi benar adanya tersebut para hadirinpun tertawa.

Berkaitan dengan rencana LPTQ Kota Pontianak akan mengelar kegiatan Musabaqah Tilawatil Qur’an Guru Agama Islam , Sutarmidji meresponnya dengan positif. “ Jadi, bagus itu ada MTQ Tingkat Guru-guru Agama, jangan murid jak disuruh guru tada’. Itu bagus. Dan perlu ada kajian-kajian,” katanya

Pejabat nomor satu di Pemkot Pontianak ini juga mengingatkan agar dalam kegiatan serimonial , waktu pembacaan Al-Qur’annya harus selalu memperhatikan adab-adabnya, sama seperti saat pambacaan Al-Qur’an saat MTQ.” Mudah-mudahan melalui pengkajian, pemahaman, penghayatan serta pengamalan ini juga kita bisa memperlakukan Al-Qur’an dengan baik,” harapnya.
(Gwn_Ptk).

Foto terkait lainnya :








































 

0 Response to "MARI MEMAHAMI DAN MENGAMALKAN AL-QUR’AN"

Posting Komentar