KEMENAG PONTIANAK

KANTOR KEMENTERIAN AGAMA KOTA PONTIANAK, JL. ZAINUDDIN NO.4 KOTA PONTIANAK

Drs.H. Ibnu Masykur telah kembali kehadirat Allah SWT

بِسْمِ اللهِ الرَّحْمنِ الرَّحِيمِ





Inna lillahi wa inna ilaihi raji’un, keluarga besar Kantor Kementerian Agama Kota Pontianak pada hari ini,rabu (19/10) berduka karena salah satu pegawainya telah kembali kehadirat Allah SWT , meninggal dunia. Salah satu ASN Kemenag Kota Pontianak yang wafat tersebut bernama Drs. H. Ibnu Masykur Bin Umar. Almarhum meninggal dunia dalam usia 54 tahun setelah sebelumnya sempat dirawat beberapa minggu di Rumah Sakit Umum Daerah Soedarso Pontianak. Semasa hidupnya , almarhum adalah ASN Kemenag Kota Pontianak ,pernah menjabat sebagai Kasi Penamas , Kasi Diniyah dan Pontren. Selain itu , juga pernah menjabat sebagai Kasi  Penyelenggara Haji Kanwil Kemenag Provinsi Kalimantan Barat, sebelum bertugas di Kemenag Kota Pontianak.

Dan sebelum wafat, saat dalam keadaan koma di RSUD Sudarso sempat dijenguk para ASN Kemenag Kota Pontianak, mulai dari para pejabat sampai para staf. Untuk mendo’akan kesembuhan almarhum, namun kehendak Allah SWT berkata lain.

Berdasarkan informasi yang diperoleh dari anak kandungnya Muhammad Iqbal diketahui bahwa Almarhum meninggal pada hari ini ,rabu, tanggal 19 Oktober 2016. “ almarhum meninggal di Sudarso, jam 9.25. awalnya stabil, mulai drop itu 9.10. dropnya bertahap, pelan-pelan. Kita tahlilin, yasinin, naik sedikit, turun lagi,”ungkapnya saat dimintai keterangan beberapa saat sebelum jenazah diberangkatkan menuju komplek pemakaman muslimin di palapa , depan Mega Mall jalan Ahmad Yani Pontianak.

Iqbal menyampaikan ucapan mohon maaf kepada teman, rekan kerja , handai taulan, keluarga serta kenalan dari almarhum , apabila semasa hidup Ibnu Masykur pernah melakukan kesalahan. “ saya selaku anak beliau, Muhammad Iqbal Kurniawan mengucapkan seandai kata ada dari ayah saya salah perkataan, salah guyonan, kami mewakili dari keluarga minta maaf sebesar-besarnya. Dan berharap do’a dan ridhanya. Semoga beliau , bapak Ibnu Masykur diterima disisi-Nya dan amal ibadahnya, dihapus segala dosa-dosanya, aamiin , Yaa Rabbal ‘Alamin,” tuturnya.

Sebelum dimakamkan, almarhum sempat disemayamkan dirumah duka , rumah dinas Kementerian Agama Kota Pontianak Jalan R.E Martadinata , depan SMU Negeri 2 Pontianak. Ramai keluarga, teman , rekan kerja, tetangga dan kenalan bertakziyah menyampaikan belasungkawa dan ikut berduka. Ikut bertakziyah dirumah  duka, mantan Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Pontianak,Drs.H. Dja’far.A,M.Si dan mantan Kasubbag T.U Kemenag Kota Pontianak, H. Abdulbar,S.Ag,M.Pd, para kasi/penyelenggara serta para ASN Kemenag Kota Pontianak.

Sebelum diberangkatkan menuju lokasi pemakaman, jenazah almarhum terlebih dahulu dishalatkan di Surau yang tak jauh dari tempat tinggalnya. Shalat jenazah untuk almarhum dilakukan sebanyak dua kali. Nampak ikut menshalatkan jenazah almarhum , Wakil Wali Kota Pontianak H. Edi Rusdi Kamtono,MT,MM, Kepala Kanwil Kemenag Provinsi Kalbar Drs.H. Syahrul Yadi,M.Si dan jajarannya, Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Pontianak,Drs.H. Jawani dan Kasubbag T.U Kemenag Kota Pontianak, Sunardi,SH,M.Si, para Kasi/penyelenggara serta para ASN Kemenag Kota Pontianak, mantan Kepala Kemenag Kabupaten Mempawah Drs.H.Kasiman .HN serta yang lainnya. (Gwn_Ptk).

Foto terkait lainnya:















0 Response to "Drs.H. Ibnu Masykur telah kembali kehadirat Allah SWT"

Posting Komentar