KEMENAG PONTIANAK

KANTOR KEMENTERIAN AGAMA KOTA PONTIANAK, JL. ZAINUDDIN NO.4 KOTA PONTIANAK

Penutupan Aksioma Kota Pontianak Tahun 2015

بِسْمِ اللهِ الرَّحْمنِ الرَّحِيمِ



Setelah selesai melaksanakan berbagai kegiatan kompetisi seni dan olah raga yang di ikuti oleh para siswa-siswi madrasah kota pontianak baik Madrasah Ibtidaiyah, Madrasah Tsanawiyah dan Madrasah Aliyah pada hari-hari sebelumnya dalam rangka mencari peserta didik berprestasi maka pada hari jum’at (15/05/2015) Aksioma Tingkat Kota Pontianak Tahun 2015 ditutup.
Kegiatan penutupan dilaksanakan di aula kantor kementerian agama kota pontianak oleh kepala kantor yang diwakili Kasubbag Tata Usaha H. Abdulbar,S.Ag, M.Pd.
Dalam laporan yang disampaikan oleh ketua panitia H. Makpul,S.Ag,M.Pd.I kepada Kasubbag T.U dan para hadirin, menuturkan bahwa kegiatan Aksioma yang telah dilaksanakan berlangsung sukses. “ Alhamdulillah, dari mulai pembukaan yang meriah sampai pada pelaksanaan .
Subhanallah, enam tempat kegiatan tenyata semangat, semua ramai, semua semangat, baik itu guru,koordinator,semua kepala madrasah, anak-anak penuh semangat. Saya bangga dengan kekompakan teman-teman, panitia,seluruh anak-anak. Ternyata yang kita tunjuk sebagai koordinator memang orang-orang yang pantas, termasuk dewan juri, jadi tidak ada masalah ,”tuturnya.
Kasi Pendidikan Madrasah tersebut mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang terlibat suksesnya kegiatan Aksioma Tahun 2015. “ Terima kasih kepada semua teman-teman, guru-guru, kepala madrasah, anak-anak. Semoga sekecil apapun yang diberikan menjadi amal ibadah yang diterima oleh Allah SWT,” katanya.
Ustadz yang sering menjadi narasumber kegiatan pengajian di Masjid Raya Mujahidin ini juga mengatakan anak-anak yang memperoleh prestasi juara satu akan berkompetisi lagi di tingkat provinsi. “Nanti yang juara satu akan kita kirim ketingkat provinsi insyaallah tanggal 24 mei.
Dan kita semuanya berdo’a, mudah-mudahan juara umum tingkat provinsi dan mudah-mudahan anak-anak kita banyak yang mewakili tingkat nasional, aamiin,” harapnya. Dan sebelum mengakhiri laporannya , mantan kepala KUA Kec. Pontianak Selatan ini menerikan kembali yel-yel pembangkit semangat yang sebelumnya pernah diucapkan bersama kakankemang kota pontianak saat acara pembukaan Aksioma di MTs N 1 Pontianak pada hari selasa (12/05/2015) lalu .
Yang berbunyi, “madrasah…” kata Makpul sebanyak tiga kali dengan semangat, kemudian disambut oleh para hadirin dengan semangat pula mengucapkan kata “lebih baik…...” sebanyak tiga kali. Kasubbag T.U Kemang Kota Pontianak H.Abdulbar,S.Ag, M.Pd mewakili kepala kantor dalam sambutan dan arahannya serta sekaligus menutup kegiatan Aksioma tahun 2015 menyampaikan penghargaannya atas semua yang telah dilaksanakan oleh panitia dan yang lainnya.
“Saya secara pribadi dan kelembagaan memberikan apresiasi yang sangat tinggi kepada seksi madrasah, sekaligus kepada semua kepala madrasah dan anak-anakku sekalian,insyaallah kedepannya kita akan lebih baik, “ katanya. Mantan Kasubbag Kemenag Kabupaten Landak ini mengungkap banyak peranan yang diberikan oleh orang kementerian agama kepada masyarakat. “
Orang kementerian agama itu serba bisa, kenapa ? karena saya kenal diantara guru-guru dan kepala madrasah kota pontianak sudah professional baik dibidang olah raga, seni, apalagi bidang tilawatil qur’an, disini ada ustadz Azman,olah raga ada pak Zulkarnaen dan lain-lain semuanya, sehingga kita siap pakai sebenarnya.
Oleh karena itu barangkali inilah salah satu cara kita untuk memperlihatkan ke pikak luar bahwa kita itu tidak bisa dipandang sebelah mata, yang terpenting kita kompak, kebersamaan dan kita cari solusi jika ada permasalahan. Seperti contoh, kemarin STQ, kontribusi kita sangat besar dalam mensukseskan. Sound yang dipakai adalah AL-Adaby penilaian masyarakat bagus dan sukses .Kemudian hakim hampir semua kab/kota rata-rata ada orang kementerian agama.
Alhamdulillah , saya terlibat di LPTQ Kota Pontianak sebagai ketua dua, disamping itu ada pak Hamdani, ada ibu Sufiatun, ibu Syarifah Azizah dan lain sebagainya.Itu artinya menunjukan bahwa kita diperhitungkan dalam kancah kegiatan apapun, baik itu olah raga , seni apalagi bidang keagamaan,’’ ungkapnya.
Alumnus S2 Pendidikan Untan ini meminta kepada anak-anak yang hadir agar selalu meningkatkan prestasinya. “ Kepada anak-anak tetap belajar jangan terpengaruh hal-hal yang tidak baik. Tingkatkan prestasi, kreasi, inovasi agar kalian kedepannya menjadi SDM yang handal, cikal bakal yang akan meneruskan estafet dari kami yang sudah setengah abad ini,”pintanya.
Dan akhirnya dengan menggucapkan hamdalah PPSPM Kemenag Kota Pontianak ini menutup kegiatan Aksioma secara resmi. “Dengan mengucapkan Alhamdulillahi Rabbil’Alamin, kegiatan Aksioma ditutup,” pungkasnya. Kemudian dilanjutkan dengan penyerahan penghargaan kepada para juara Aksioma yang dipandu oleh ketua dewan juri Drs. H. Pawadi.
Masing-masing juara I sampai dengan III pada setiap cabang yang dipertandingkan di panggil kedepan untuk menerima hadiah berupa tropy dan piagam penghargaan. Berdasarkan keterangan yang disampaikan oleh panitia pada acara tersebut bahwa sebagai juara umum Aksioma tingkat MI diraih oleh MIN Teladan Pontianak, juara umum Aksioma tingkat MTs diraih oleh MTs N 2 Pontianak dan juara umum Aksioma tingkat MA diraih oleh MAN 2 Pontianak.

http://kalbar.kemenag.go.id/index.php?a=berita&id=260175

0 Response to "Penutupan Aksioma Kota Pontianak Tahun 2015"

Posting Komentar