KEMENAG PONTIANAK

KANTOR KEMENTERIAN AGAMA KOTA PONTIANAK, JL. ZAINUDDIN NO.4 KOTA PONTIANAK

PENILAIAN ALLAH YG UTAMA

بِسْمِ اللهِ الرَّحْمنِ الرَّحِيمِ

Bismillaah....

Untuk apa mengejar penilaian manusia?
karena bisa jadi saat ini dia yang memujimu tiada lelah,
mungkin esok dia akan membencimu tiada henti.

Bisa jadi saat ini dia yang slalu menyanjungmu,
Mungkin esok dia yang paling tak suka akan dirimu.
Bisa jadi saat ini dia yang mengagumimu dihadapanmu,
mungkin esok dia adalah orang
yang membicarakan keburukanmu dibelakangmu.
Mungkin hari ini dia yang suka berteman denganmu,
Bisa jadi esok dia adalah orang yang mengharapkan keburukan atas dirimu. .

Sungguh penilaian manusia hari ini,
tiada berarti untukmu dimasa depan.
karena mereka bahkan tak mampu menolongmu
ketika hari kebangkitan.

jangankan temanmu,
bahkan ibu bapakmu yang dulu selalu melindungimu
kala kamu dalam kegelisahan
kelak bahkan tak mengenalimu di padang mahsyarNya.

lantas bagaimana bisa kamu mengejar penilaian manusia?
yang tiada manfaatnya kelak di akhirat,
apalagi penilaian tentang fisik dan kecantikan saja.
yang mengharuskan dirimu menjadi cantik
dimata mereka namun buruk dihadapanNya.

ingatlah.. pakaian taqwa itu adalah yang paling baik bagimu.
ingatlah.. setiap manusia menginginkan keindahan pada dirinya..

Allah pun menyukai keindahan pada makhlukNya
namun jangan sampai merubah niatmu
hanya untuk mengejar penilaian manusia.

Sesungguhnya penilaian penciptamu sangatlah utama dibanding yang lainnya.

Sungguh menjadi bidadariNya membutuhkan proses yang luar biasa
Tak perlu cantik fisik dengan segala syarat buat manusia.
Cukuplah hiasi hatimu dengan taqwa dan senyum tulus
serta mata yang berbinar secara bersahaja.
Niscaya Allah kan sediakan surga untukmu wahai wanita.

Jagalah shalat, puasa, aurat dan pandangan serta lisan.
Dan taatilah suamimu kelak. Maka masuklah kamu ke surga
melewati pintu manapun
masyaAllah.. Allahu akbar..
bismillah! hamasah hamasah ya ukhti semua 😍
sama sama berjuang dan slalu menguatkan ya! 😘
@cahyaadityafajri
SUMBER :

0 Response to "PENILAIAN ALLAH YG UTAMA"

Posting Komentar