KEMENAG PONTIANAK

KANTOR KEMENTERIAN AGAMA KOTA PONTIANAK, JL. ZAINUDDIN NO.4 KOTA PONTIANAK

TAHUN 2018 , 14 HEWAN QURBAN DIPOTONG DI LINGKUNGAN MASJID NURBAITILLAH PONTIANAK

بِسْمِ اللهِ الرَّحْمنِ الرَّحِيمِ




Dalam rangka memeriahkan , merayakan  Idul Adha dan ibadah qurban tahun1439 Hijriyah/2018 Masehi, pengurus Masjid Nurbaitillah melalui Panitia Penyembelihan Hewan Qurban pada hari rabu (22/8/2018) waktu ba’da shalat id melaksanakan kegiatan pemotongan hewan qurban. Sebelumnya , pengurus masjid Nurbaitillah telah lebih dahulu melakukan persiapan yakni dengan membentuk kepanitiaan qurban Masjid Nurbaitillah tahun 2018 dengan tujuan agar pelaksanaan penyembelihan hewan dan pembagian daging qurban bisa berjalan dengan tertib dan lancar. Kepanitiaan tersebut diantaranya meliputi Drs. H. Rambali sebagai penanggung jawab yang merupakan guru PNS Kemenag Kota Pontianak, Kusnun, S.Ag sebagai ketua panitia dan didukung dengan 39 orang anggota.

Berdasarkan data yang diperoleh dari panitia dan pengamatan yang dilakukan di lokasi penyembelihan hewan qurban , samping masjid, Jalan Tebu, Gang Padat Karya, Kelurahan Sungai Beliung, Kecamatan Pontianak Barat diketahui jumlah hewan qurban tahun 2018 sebanyak empat belas ekor . Empat belas hewan qurban tersebut terdiri dari empat ekor sapi dan sepuluh ekor kambing. Tiga ekor sapi merupakan qurban yang bersifat kolektif , satu sapi terdiri tujuh orang yang berqurban, berarti untuk tiga ekor sapi ada duapuluh satu orang yang berqurban. Kemudian satu ekor sapi selanjutnya adalah qurban mandiri , yakni satu orang atas nama Wali Kota Pontianak. Dan untuk sepuluh ekor kambing merupakan qurban dari sepuluh orang.

Hampir sama dengan pemotongan qurban di masjid-masjid yang lain , waktu penyembelihan hewan dilaksanakan waktu ba’da shalat idul adha panitia sudah mulai sibuk bekerja. Ramai warga lingkungan masjid Nurbaitillah melihat proses penyembelihan hewan qurban tersebut, mulai dari yang muda sampai orang tua. Hewan qurban yang telah disembelih tersebut langsung dikuliti, dicacah-cacah ukuran kecil, ditimbang dan dimasukan ke dalam kantong-kantong yang sudah dipersiapkan

Setelah semua proses selesai dilakukan , yakni mulai dari penyembelihan hewan qurban , pengulitan , pencacahan daging dan tulang , pemasukan daging ke kantong-kantong, penimbangan daging selesai, barulah daging –daging tersebut dibagikan  kepada masyarakat yang berhak menerimanya berdasarkan data-data yang sudah dipegang oleh panitia.

Alhamdulillah, kegiatan pemotongan  hewan qurban dan penyaluran daging qurban di lingkungan Masjid Nurbaitillah berjalan dengan tertib dan lancar. Semua itu atas rahmat Allah SWT , kerjasama panitia dan warga.  (admin).

0 Response to "TAHUN 2018 , 14 HEWAN QURBAN DIPOTONG DI LINGKUNGAN MASJID NURBAITILLAH PONTIANAK"

Posting Komentar