KEMENAG PONTIANAK

KANTOR KEMENTERIAN AGAMA KOTA PONTIANAK, JL. ZAINUDDIN NO.4 KOTA PONTIANAK

Kemenag Kota Pontianak Respon Cepat Permintaan Data Anggaran Balpeg

بِسْمِ اللهِ الرَّحْمنِ الرَّحِيمِ

 

Dalam rangka memenuhi kecukupan anggaran belanja pegawai tahun 2020 dan merespon permintaan data dari kanwil, satker 418672 Kemenag Kota Pontianak pada hari selasa (25/8/20) pukul 16.00 WIB , menghitung serta membuat daftar monitoring balpeg sesuai dengan arahan dari Subbag perencanaan Kanwil Kementerian Agama Provinsi Kalimantan Barat.

Daftar tersebut berisi realisasi anggaran perbulan  yang sudah berlalu dari pagu anggaran yang terdapat dalam Dipa tahun 2020 dan estimasi pengeluaran bulan-bulan berikutnya.

Sehingga hasil akhir dari pembuatan daftar tersebut adalah berupa informasi yang berisi apakah anggaran balpeg satker 418672 cukup,kurang atau bahkan lebih.

Sebelumnya pada pukul 14.37 WIB, melalui Whatsapp Group Perencanaan , Nila Agustina ,staf Subbag Perencanaan menyampaikan informasi yang berisi agar satker-satker sekjen Kemenag Kabupaten/Kota Kalimantan Barat , menghitung dan menyampaikan daftar monitoring balpeg  tahun 2020.

“Assalammualaikum ... Mohon kesediaan rekan- rekan untuk menghitung dan menginput sisa belanja pegawai  Tahun 2020  yang belum terealisasi sesuai kolom bulan ( Lanjutkan  excel Monitoring Belanja Pegawai Agustus 2020  ). Ditunggu sore ini pukul 17.00  Terima kasih,”

Untuk sementara ini dari daftar monitoring balpeg yang sudah dibuat satker Kemenag Kota Pontianak diketahui bahwa belanja gaji pokok PNS diperkirakan tidak mencukupi sampai dengan bulan desember 2020, yakni kurang anggaran sebesar duaratus empatpuluh lima juta sembilanratus delapanbelas ribu rupiah. Selain itu ,juga diperkirakan akan mengalami kekurangan anggaran pada belanja tunjungan struktural, uang makan dan tunjangan umum PNS. Namun pada anggaran belanja tukin diperkirakan akan mengalami kelebihan yang mungkin nantinya bisa digunakan untuk menutupi kekurangan tersebut.

Daftar realisasi dan estimasi yang sudah dihitung dan dibuat tersebut kemudian disampaikan ke Subbag Perencanaan Kanwil Kemenag Provinsi Kalbar yang dikoordinir oleh Nila Agustina melalui Whatsapp Group Perencanaan Kemenag Kalbar pada pukul 16.23 WIB.

0 Response to "Kemenag Kota Pontianak Respon Cepat Permintaan Data Anggaran Balpeg"

Posting Komentar