KEMENAG PONTIANAK

KANTOR KEMENTERIAN AGAMA KOTA PONTIANAK, JL. ZAINUDDIN NO.4 KOTA PONTIANAK

Kepala Kemenag Pontianak Berangkat Umroh

بِسْمِ اللهِ الرَّحْمنِ الرَّحِيمِ

Jumat, 26 Februari 2016, 10:11 – Kemenag Kab/Kota Kalbar


Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Pontianak ,Drs. H. Dja’far. A, M.Si pada hari Rabu (24/2/2016) pukul 09.00, berangkat ke Bandara Supadio untuk menuju Kuala Lumpur lalu selanjutnya Saudi Arabia . Keberangkatan tersebut dalam rangka melaksanakan ibadah umrah ke Baitullah Tanah Suci Mekkah Al-Mukarramah.
Sebelum berangkat, dengan wajah yang ceria Dja’far terlebih dahulu masuk ke ruang – ruangan para pegawainya untuk bersalaman dan sekaligus berpamitan . Kemudian menyempatkan diri berfoto bersama sebelum kemudian beranjak naik ke mobil menuju Bandara Supadio Kabupaten Kubu Raya. Ikut serta mengantarkan sampai di Kuala Lumpur istri tercinta, Hj. Ratna Iriani,SH.
Pada perjalanan umrah kali ini , ikut serta dalam rombongan Dja’far, Busroh beserta istri. Busroh merupakan salah satu pejabat Kemenag Kota Pontianak yakni Penyelenggara Syari’ah.


Sebelumnya, pada hari Senin yang lalu , (22/2/2016) saat jadi pembina apel di halaman Kantor Kemenag Kota Pontianak di depan para Aparatur Sipil Negara yang ramai hadir, pengurus MUI Provinsi Kalimantan Barat ini menyampaikan rencana keberangkatannya dan momen tersebut digunakannya untuk meminta maaf dan do’a. “
Saya informasikan pada kesempatan yang berbahagia ini, atas nama kepala kantor , mohon maaf sebesar-besarnya. Insyaallah, barangkali saya cuti lusa , kalau tidak ada halangan, cuti , saya berangkat umrah bersama Pak Busroh. Banyak hal yang saya lakukan, banyak hal yang bapak ibu ada ketersinggungannya, saya punya gaya seperti itu, tapi sedikitpun tidak ada maksud untuk menjatuhkan atau sebagainya tapi untuk mengingatkan.
Jadi, mohon ma’af sebesar-besarnya, maklum perjalanan pak , kita tidak tahu, itu rahasia Allah, tidak tahu. Tapi, harapan kami, harapan keluarga, harapan anak istri saya , berangkat sukses selamat , pulang pun selamat dan lancar. Banyak negara yang dilewati dan banyak lika liku, banyak perjuangan. Karena umrah itu adalah perjalanan suci, perjalanan dua dimensi anak manusia lahir dan batinya itu sama-sama berjalan,” ungkapnya. 





Foto terkait :
























































 

0 Response to "Kepala Kemenag Pontianak Berangkat Umroh"

Posting Komentar