KEMENAG PONTIANAK

KANTOR KEMENTERIAN AGAMA KOTA PONTIANAK, JL. ZAINUDDIN NO.4 KOTA PONTIANAK

بِسْمِ اللهِ الرَّحْمنِ الرَّحِيمِ

Pengarahan Senin Pagi Oleh Kasubbag TU Kemenag Kota Pontianak

Senin (09/02/2015) mulai pukul 07.30 sampai dengan 08.00 WIB Kantor Kementerian Agama Kota Pontianak seperti biasanya menyelenggarakan kegiatan apel senin yang sekaligus merupakan pembinaan pegawai di lingkungan kemenag kota pontianak.
Jika pada senin lalu (2/2/2015) tampil Drs. H. Dja’far.A , M.Si sebagai Pembina apel memberikan pembinaan maka pada hari ini berdiri didepan para peserta apel H. Abdulbar,S.Ag ,M.Pd sebagai Pembina. Pada kesempatan pagi yang cerah tersebut Kepala Subbag Tata Usaha Kantor Kementerian Agama Kota Pontianak H. Abdulbar,S.Ag ,M.Pd meminta kepada pengawas agar memantau madrasah dalam wilayah pembinaanya. “
Mohon kepada para pengawas madrasah maupun sekolah agar lebih meningkatkan kontrolnya agar madrasah atau sekolah bisa menjadi semakin baik,” tuturnya. Berkaitan dengan akan datangnya tim BPK untuk melaksanakan tugas pemeriksaan , pejabat yang aktif di LPTQ Kota Pontianak ini mengharapkan agar para pegawai,para kasi kemenag kota pontianak memberikan pelayanan yang baik.
“ Saya berharap agar para kasi maupun pegawai memberikan data-data yang diminta oleh BPK sebaik mungkin, hal-hal yang belum jelas bisa dikoordinasikan” harapnya. Pada acara tersebut lelaki yang sering menggunakan mobil avanza bergambar bung karno ini meminta kepada para pegawai agar menjaga kebersihan lingkungan Kantor Kemenag Kota Pontianak.
“ Saya minta agar kita semua bersama menjaga kebersihan kantor terutama wc. Jangan ada yang membuang sampah dikloset karena bisa menyumbat saluran pembuangan,” pintanya. Tak lupa, pada acara apel yang diikuti para kasi/penyelenggara,staf,kepala KUA,penghulu,penyuluh agama,pengawas madrasah dan sekolah, kepala madrasah, suami dari Upik Badriah ini menginggatkan kembali agar para pegawai Kemenag Kota lebih giat bekerja.
“ Marilah kita semua bekerja dengan memperhatikan lima nilai budaya kerja yang meliputi integritas,professional,inovasi,tanggungjawab dan keteladanan.Walaupun yang paling berat itu adalah keteladanan,” ungkapnya.

http://kalbar.kemenag.go.id/index.php?a=berita&id=238526

0 Response to " "

Posting Komentar