Kepala Subbag Tata Usaha Kantor Kementerian Agama Kota Pontianak, H. Sumargi, M.Pd.I pada hari Jumat (6/1/2023) pukul 08.00 WIB, mengikuti kegiatan Rapat Koordinasi SMART DJA Satker Setjen via zoom meeting dari ruang kerjanya lingkungan Kemenag Kota Pontianak.Kehadiran pejabat eselon IV di lingkungan Kementerian Agama Kota Pontianak pada rapat daring tersebut adalah dalam rangka memenuhi undangan panitia kegiatan.
Kegiatan tersebut dihadiri para peserta dari seluruh satker Kemenag se-Indonesia,diantaranya para Kabag Tata Usaha berserta operator pada Kanwil Kemenag dan Kasubbag TU beserta operator pada Kantor Kemenag Kabupaten/Kota.
Hadir pula pada acara tersebut Kepala Biro Perencanaan Setjen Kementerian Agama RI, Ramadhan Harisman, Ketua Tim Pemantauan dan Evaluasi Kemenag Tahun 2022 - 2023, Ridwan dan narasumber dari Kemenkeu, Ajat Sudrajat.
Pada zoom metting tersebut narasumber menyampaikan bahwa penting bagi para operator Smart DJA di seluruh provinsi di Indonesia mengerjakan aplikasi tersebut dengan memperhatikan batas waktu. “ Lima belas Januari 2023 sampai jam dua belas malam. Bapak/ibu sudah tidak bisa lagi masuk (login), walaupun dengan permintaan Pak Menteri, tidak bisa dibuka,” tegas Ajat Sudrajat.
Pada acara ini Ajat Sudrajat langsung menanyakan permasalahan kepada satker-satker yang masih rendah capaian kinerjanya pada aplikasi Smart DJA dan sekaligus memberikan bimbingan kepada satker terkait. (Gwn)
0 Response to "Kasubbag TU Kemenag Kota Pontianak Ikuti Rakor Smart DJA Via Zoom Meeting"
Posting Komentar