KEMENAG PONTIANAK

KANTOR KEMENTERIAN AGAMA KOTA PONTIANAK, JL. ZAINUDDIN NO.4 KOTA PONTIANAK

Kakankemenag Kota Pontianak Monitoring Pembangunan Kantor

بِسْمِ اللهِ الرَّحْمنِ الرَّحِيمِ

 

Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Pontianak, Drs.H.Syarifendi,M.Pd pada hari selasa tanggal 31 Agustus 2021, melakukan kunjungan ke lokasi proyek , jalan Zainuddin nomor 4 ,Kelurahan Tengah, Kecamatan Pontianak Kota. Kunjungan Kuasa Pengguna Anggaran ini dalam rangka monitoring proses pekerjaan pembangunan gedung kantor Kemenag Kota Pontianak yang dipimpinnya. Pada saat kunjungan tersebut mantan pejabat Kepala Bidang Pendidikan Madrasah Kanwil Kemenag Provinsi Kalimantan Barat tidak sendiri ,ia ditemani oleh Kasi /Penyelenggara Kemenag Kota Pontianak.

Pada kesempatan kunjungan tersebut , Drs.H.Syarifendi,M.Pd terlihat berjalan-jalan di sekitar lokasi pembangunan,sambil memperhatikan hal-hal yang sudah dikerjakan oleh pihak pelaksana pembangunan, PT. Tri Karya Utama Cendana. Terlihat capaian-capaian kemajuan pekerjaan dalam proses pembagunan tersebut, seperti beberapa titik dilantai satu sudah selesai pemasangan dinding batakonya dan selebihnya masih belum selesai. Sedangkan di lantai atas atau lantai dua ,masih belum terlihat pemasangan batako untuk dinding. Namun, di lantai atas sudah terlihat kemajuan pekerjaan berupa pemasangan rangka atap yang sudah mendekati selesai.

Mantan kepala Kemenag Kabupaten Ketapang ini berharap agar proses pembangunan gedung kantor yang dipimpinnya ini bisa selesai sesuai waktu yang telah direncanakan,berjalan lancar tanpa menemui hambatan . Pada kesempatan tersebut terdengar Drs.H.Syarifendi,M.Pd menyebutkan dan menunjuk posisi tempat-tempat ruangan seksi-seksi yang akan menempatinya nanti jika sudah selesai pembangunannya. Informasi ini disampaikan oleh Madrais,S.Ag ,Kasi Pendidikan Madrasah ,saat ditemui sore hari ,selasa (31/8/2021) ,di tempat kerjanya,yang beralamat di Jalan Sutan Syahrir,Gang Rawasari.(Gwn_Ptk).

0 Response to "Kakankemenag Kota Pontianak Monitoring Pembangunan Kantor"

Posting Komentar